MAULANA BERTEKAD NEMBUS 5 BESAR KELAS SPORT 2TAK TUNE UP 140 CC OPEN DI ROAD RACE KEBUMEN!

Enginesport.co – Belakangan ini kelas Sport 2Tak Tune Up 140 cc Open makin bergairah saja. Pemicunya adalah event Fun Race RX King di Bantul Jogjakarta. Dan sekarang, promotor balap khususnya road race di Jateng maupun DIY selalu membuka kelas tersebut. Peminatnya cukup banyak, apalagi ada embel embel Open. Ini berarti pebalap pemula, seeded, komunitas atau mantan pebalap bisa ikutan gaspol.

Maulana saat gaspol di road race Blora. Foto Unang
Maulana saat gaspol di road race Blora. Foto Unang

Salah satu penghuni nya adalah Mulana dari Semarang. Jauh sebelum kelas Sport 2Tak Tune Up 140 cc Open booming ia acap terjun di event Fun race dan Komunitas.  Maulana Jaton sendiri adalah mantan racer era tahun 2000 yang tergabung di Dea Racing Team. Sekarang ia bikin tim sendiri dengan nama Maulana Jaton Rehobat. Sedangkan di komunitas Maulana punya Parang alias Pasukan Racing Semarang. Ciri khasnya yang anti mainstream adalah ia mamakai helm Supermoto dan bukan helm lazimnya road racer.

Tekadnya nembus 5 besar
Tekadnya nembus 5 besar

“Motor setingan Imam Safii Malabar dan pas event road race di Blora mesin sudah oke tetapi komstirnya malah oblak. Kan sok depannya saya ganti pake Ninja mungkin kurang kenceng pas masangnya jadi oblak. Knalpot sudah ganti knalpot racing,” jelas Maulana.

Memang di road race Blora Maulana nggak sempar QTT karena telat datangnya. Jadi langsung main dan apesnya komstir setangnya oblak. Ketika motor buat nikung setang bergetar keras. Setelah beberapa lap ia pilih masuk padock, safety nomor satu. Walau tidak finish tetapi hikmahnya Maulana bisa prepare lebih sip lagi buat event berikutnya yaitu road race Kebumen Minggu depan (18/3). Ditambah lagi doi tetap rutin latihan di sirkuit tua Tawang Mas Semarang membesut RX King.

Duel di event Fun Race Bantul. Foto Unang
Duel di event Fun Race RX King Bantul. Foto Unang

Menyadari lawan lawannya adalah pebalap seeded dan pemula, Maulana tak memasang target podium. Berat melawan pebalap sudah pasti karena Maulana hanya pehoby, namun ia tetap punya tekad untuk bisa masuk di 5 besar di kelas Sport 2Tak Tune Up 140 cc Open . Yang pasti lawan lawan beratnya adalah Ervantona, Wawan Wello, Irfan Riyadoh, Jojon Ari Mandiri, Diaz Kumoro Jati, Tomi Orlando, Agung Setiawan dll. Sekedar info saja Ervantona adalah juara 1 road race Sragen dan Wonosari. Sedangkan Tomi Orlando podium 1 road race Blora.

Ciri khasnya pakai helm Supermoto, lebih jos.
Ciri khasnya pakai helm Supermoto, lebih jos.

“Pokoknya saya sudah siap balap di road race Kebumen. Kalau memungkinkan saya juga akan membawa bebek 2Tak Tune Up 125 cc Open. Motor sudah ada kok, nanggung kalau cuma ikut satu kelas doang,” kata Maulana pada enginesport.co. Sip dan gas bro! UnangIMG-20180312-WA0016

 

Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*