JOVI NOVANDA DAPAT TIKET KE MALAYSIA, HADI SANTOSO BAWA PULANG SUZUKI NEX

Enginesport.co – Sorak sorai langsung membahana ketika Pedrosa, Dovizioso dan Lorenzo berjatuhan di Moto GP Jerez Spanyol. Itulah suasana RCB Nobar Moto GP 2018 di Café AMPM Jl Adisucipto Solo (6/5). Sekitar 100 biker memadati café hingga jam 9 malam.  Klimaks event tersebut justru terjadi ketika tayangan sudah kelar. Achib Putro Purwoko selaku Manajer Marketing Pt Enwan Multi Partindo didaulat jadi MC untuk mengumumkan pemenang hadiah utama.

Hadi Santoso dapat motor matic. Foto Ars

“Saya bela belain datang ke Solo karena saya memang suka nonton bareng. Penasaran saja dengan RCB Nobar,” kata Sutikno asal Kajen Pekalongan.

Selain itu ada juga mantan pebalap Yamaha Indonesia yaitu Roy Adrianto dari Semarang. Tak ketinggalan mantan pebelap road race th 2000 Dimas Kroechil selaku tuan rumah. Dimas Kroechil berharap sering diadakan nobar seperti yang dilakukan oleh RCB.

“Biasanya acara nobar sih datar datar saja tapi kalau RCB bagus kok haduahnya juga mantab,” kata Dimas Kroechil yang mewakili dari komunitas Reptor.

Yang beruntung mendapat tiket nonton moto GP Malaysia 2018 berikut akomodasinya adalah Jovi Novanda. Jovi Novanda sendiri tak mengira dapat rejeki nomplok tersebut. Sedangkan hadiah Suzuki Nex jatuh ke tangan Hadi Santoso seorang biker dari kota Semarang. “Baru pertama kali ikut Nobar bareng RCB dan ikut coaching clinic eh dapat tiket ke Malaysia.  Wah pas ini saya belum pernah keluar negri,”kata Jovi Novanda. Mantab!. Unang

 

Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*