JUARA 1 RX KING DAN UNDERBONE MASING MASING DAPAT 10 JUTA DI EVENT POETRA JAYA ROAD RACE CHAMPIONSHIP 2018 PUTARAN 2 SLAWI, WAH BAKALAN HEBOH NIH!

Enginesport.co – Popularitas motor 2Tak masih cukup ramai dan banyak pesertanya. Di event sekaliber Kejurnas Motoprix kelas 2Tak tetap ada walau hanya support class. Di Kejurda dua kelas tersebut malah jadi primadona dan punya gengsi tinggi. Nah disini hebohnya, promotor muda Tri Gunarso dari Blora bikin kejutan di kelas RX King dan Underbone.

Tri Gunarso

Ya, balap bergengsi berlabel Poetra Jaya Road Race Championship 2018 putaran ke 2 di Alun Alun Slawi 14 juli 2018 hadiah juara 1 kedua kelas tadi masing masing diganjar Rp 10.000.000. Jangan kaget, ini bukan hoax tetapi fakta. Dengan catatan quota kelas RX King dan Underbone masing masing mencapai 20 peserta. Uang pendaftaran kelas RX King dan Underbone  sebesar Rp 1.000.000.

“Iya memang akan kita buat hadiahnya sebesar 10 juta untuk juara 1 RX King dan juara 1 Underbone. Asalkan peserta bisa memenuhi quota sebanyak 20. Tapi kalau peserta tidak memenuhi quota sebanyak 20 ya tidak jadi. Misal hanya terdaftar 15 peserta, balap tetap jalan sih hanya saja dua kelas itu hadiah kayak event biasa,” jelas Tri Gunarso pada enginesport.co.

Lebih lanjut Trigunarso selaku promotor mengatakan bahwa tayangan balap Slawi dimajukan tanggal 14 Juli 2018. Sementara itu Ervantona pebalap asal Klaten dari tim Aira sudah mempersiapkan diri untuk gaspol di event Poetra Jaya Road Race Championship 2018 seri 2 Slawi. Di dua kelas yaitu RX King dan Underbone akan pakai motor sendiri. Info saja di event bergengsi Indoclub Championship Mijen Semarang Ervantona juara 1 di kelas Underbone. Doi membawa pulang uang sebesar Rp 10.000.000.

Penampakan RX King Ervantona

“Biasanya sih Ervantona jadi joki, tinggal nyemplak motor saja. Untuk sementara sampai saat ini belum ada bos yang nggandeng jadi joki. Biasanya sih mepet mepet hari H baru dikabarin untuk jadi joki. Kalaupun tak ada ya Ervantona pakai motor sendiri. Sudah ready kok motornya tinggal gaspol saja yang RX King dan Underbonenya,” kata Beny Kimpling manajer tim Aira Klaten.

Beny Kimpling

Sementara itu nama lain dari kota Klaten yang siap gaspol di Slawi adalah Heru Trip. Pebalap era tahun 2000 ini akan turun di kelas RX King. Bisa jadi salah satu pemicunya come backnya Heru Trip adalah hadiah uang sebesar 10.000.000. Maklum kabar heboh ini memang sudah menyebar ke publik balap. Dan dikelas RX King ada nama nama beken lain yang siap gaspol. Seperti Diaz Kumoro Jati, Jojon AM, Teguh Warwer dll. Belum lagi kalau pebalap Jawa Barat seperti M Nurgianto, Owie Nurhuda, Marsholandi dll pada ikutan. Wah bakalan heboh dan rame nih!. Unang

Kelas yang dilombakan

  • Bebek 4Tak TU 125 cc PML (Point)
  • Bebek 4Tak TU 150 cc PML (Point)
  • Bebek 4Tak STD 125 cc PML (Point)
  • Bebek 4Tak STD 150 cc PML (Point)
  • Matic STD 130 cc PML (Point)
  • Bebek 4Tak 125 cc PML (Max 16 Th)
  • Bebek 4Tak STD 150 cc PML (Max 16 Th)
  • Bebek 2Tak STD 125 cc PML
  • Bebek 4Tak TU 125 cc Open
  • Bebek 4Tak TU 150 cc Open
  • Bebek 2Tak TU 125 cc Underbone
  • Bebek 2Tak STD 125 cc Open
  • RX King 140 cc TU Open
  • Bebek 2Tak STD 125 cc Lokal Kab/Kota Tegal
  • Bebek 4Tak TU 125 cc Lokal Kab/Kota Tegal
  • Bebek 2Tak STD Lokal Dulongmas
  • Bebek 4Tak TU 125 cc Lokal Dulongmas
  • Mini GP

 

Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*