UMS OTOCONTEST 2019 SUKSES, TAHUN DEPAN LANJUT LAGI DAN TAYANG DI TEMPAT YANG BARU

Enginesport.co – UMS Otocontest 2019 yang tayang di GOR kampus UMS Solo (16-17/11) berlangsung sukses. Walau ada hajatan serupa di Jogja namun acara UMS Otocontest tetap meriah. Ini adalah tradisi kontes versi UMS yang sempat terhenti 3 tahun. Hadir sejak tahun 2002, jangan heran kalau peserta tetap membludak. Tercatat 170 motor dan 40 mobil. Hebohnya lagi sekarang ada kontes mobil dan akan terus di agendakan. Ada 18 kelas modif motor dan 38 kategori mobil. Nah jelas kan, malahan perguruan tinggi lain akhirnya ikut ikutan bikin kontes modif.

Ahmad Kholid Alghofari didampingi Danar (juri) dan Radix (ketua panitia)

Makin brgairah lagi karena Ahmad Kholid Alghofari selaku petinggi UMS sudah menyiapkan gedung baru yang lebih luas dengan kapasitas 8.000 orang. Sekitar bulan Maret lahan baru tersebut sudah jadi dan UMS Otocontest mobil motor bakalan deal disini. Jadi 2020 GOR UMS sudah tidak dipakai lagi buat ajang Otocontest.

“Ajang ini sekaligus memperingati HUT UMS yang ke 61. Kita pernah juga tayang di mall tetapi kurang greng makanya balik lagi ke GOR UMS. Dari tahun ke tahun peserta semakin banyak. GOR jadi terasa sempit dan Maret tahun depan tradisi Otocontest kita pindah ke gedung baru,” kata Ahmad Khold Algohofari

Eko Racertees

Salah satu pengisi talk show adalah Eko dari Racertees. Ini adalah brand apparel yang ngetop di dunia balap. Untuk pertama kalinya bos ramah ini didaulat talk show. Eko Racertees mengatakan acara UMS Otocontest layak dapat dua jempol. Kualitas pelaksanaan semakin cimaik mulai dari panitia, nara sumber dan dewan juri adalah orang orang yang profesional dalam bidangnya.

“Salut buat UMS dengan Otocontestnya, ini sudah jadi iconnya UMS. Saat talk show saya sharing saja agar peserta jangan gampang putus asa apalagi urusan bikin produk,” kata Eko owner Racertees.

Racertees yang sudah memasuki tahun ke 7 makin jos saja perkembangannya. Awal awal tahun memang identik dengan kaos balap dragbike. Namun sekarang sudah merambah ke dunia road race dan kontes modif. Asyiknya lagi produknya bukan hanya kaos tetapi ada yang lain seperti tas pinggang, topi, jumper dll. Sip!. Unang

 

 

Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*