Enginesport.co – Louis 900 Racing Team Jogja prepare menyongsong 2026. Tim balap sprint rally milik Louis Soegihartono ini bakalan fokus bidik prestasi. Tahun ini Louis 900 Racing Team sempat gaspol di arena drag race dan menuai podium. Hanya sebagai selingan drag race bakalan stop dulu, fokus ke spirnt rally. Makanya Louis Soegihartono segera melakukan evaluasi sekaligus merekrut beberapa pembalap anyar untuk duel di 2026.

“Tetap asyik sprint rally lah, drag race off dulu. Saya akan terjun balap lagi, sempat berhenti karena cedera ringan. Tahun depan saya turun di dua kelas R1 dan R3. Eh biar fresh pengin beli Mercy buat sprint rally. Kan jarang mobil Mercy buat rally, kalau BMW sudah biasa. Masih banyak pertimbangan teknis juga sih, semoga saja kesampaian,” kata Louis Soegihartono owner team Louis 900 sekaligus owner rokok Diplomat.

Formasi lama seperti Sindu Utomo/ Dodok Prasetyo, Fatya Nurahman/Teguh Murti tetap bertahan. Ketambahan pemain anyar Wawan Rochadiyanto/Andreano Herwanto yang di Kejurnas Sprint Rally round 5 Semarang dapat podium ke 3 kelas R2. Louis Soegihartono sendiri belum memutuskan siapa yang menjadi navigatornya di kelas R1 dan R3. Yang pasti formasi balap jadi tambah gemuk untuk menjaring prestasi lebih baik lagi. Targetnya podium Kejurnas Sprint Rally 2026, termasuk event Kejurdanan.

Louis Soegihartono juga mengelola sirkuit sprint rally non permanen Lanud Adi Soecipto Jogja. Belum ada hasrat untuk beraksi lagi bikin event balap. Terakhir pria ganteng berbadan bongsor ini menayang Kejurda berlabel Merdeka Sprint Rally Jogjakarta 2025 memperebutkan piala Danlanud dan IMI di tempat yang sama. Waktu itu ABY Racing Team Semarang keluar sebagai juara umum menggondol dua piala bergengsi Danlanud dan IMI.
“Sepertinya tahun depan baru bisa bikin event Kejurda lagi, kalau bisa sih Kejurnas sekalian. Tahun ini waktunya sudah mepet hampir habis tidak memungkinkan. Jangankan bikin event Kejurda mau buat latber sprint rally saja aras arasen. Wah masih pusing saya, jadi mikir tahun depan sajalah,” tawa Louis Soegihartono.
Tetap semangat om Louis, ramaikan event sprint rally di Jogja kayak dulu. Dan sukses Louis 900 Racing Team Jogja, gaspol!. Unang

Leave a Reply