TIM DRAGBIKE V-REINZ BALI QUEEN

 

DSC_2275 copy
Jon PK, petarung yang cukup tangguh

Salah satu tim yang beda dengan tim dragbike pada umumnya adalah V-Reinz Bali Queen. Kompak dengan seragam kaos dan kemeja warna hijau. Semua anggotanya juga memakai sepatu kets hitam makin menambah cakep dan rapi saja penampilan tim dragbike V-Reinz Bali Queen. Padocknya juga nyaman, bersih dan tidak semrawut.

Tim professional dengan kostum dominan hijau ini baru muncul di Jawa sejak tahun 2015 lalu. V-Reinz Bali Queen memang sengaja pindah markas dari Bali ke Jawa tepatnya di kota Magelang. Sejatinya tim ini sudah cukup lama malang melintang di dunia balap khususnya di pulau Bali.

DSC_3495 copy
Bayu Ucil, cari prestasi buat tim dulu

Berdiri sejak tahun 2008 dan awalnya menekuni balap road race di region 3 Bali. Seiring perkembangan balap Motoprix di region 3 yang mulai sepi, tim berwarna hijau hitam ini lantas banting setir ke dragbike. Masih berkutat di Bali tentu saja dan akhirnya tahun 2015 memutuskan pindah ke Jawa. Tepatnya di Jogjkakarta, namun tak berlangsung lama dan sekarang markas besar pindah lagi dan menetap di kota Magelang.

Owner sekaligus mekaniknya bernama Ari Setiawan dan bisnisnya adalah garmen. Tapi Ari Setiawan berdarah balap jadi fokusnya tetap di balap. Strategi pindah dan fokus di Jawa adalah idenya. Bosnya sendiri alias penyandang dana adalah Alfin Adi Candra. Tim ini menggandeng joki top yaitu Bayu Ucil dan Jon PK, keduanya sudah tak asing lagi namanya di dunia dragbike 201 meter. Selain itu ada nama baru yaitu Diki PA ikutan memperkuat tim V-Reinz Bali Queen

DSC_4885 copy
V-Reinz Bali Queen

“Enjoy saja gabung disini, merasa cocok dan kebetulan motornya cepat cepat. Ini yang saya butuhkan yaitu motor kenceng untuk bisa melesat paling cepat. Perkara fasilitas lain nomer sekianlah, yang penting gaspol dan prestasi dulu dan bikin yang terbaik buat tim,” ujar Bayu Ucil.

Jon PK juga punya pretasi ciamik, sekarang ini masih memburu 5 besar di dragbike AHRS. Urusan naik podium 1 sudah acap dilakukan baik di event gede maupun kejurdanan. Masuknya Diki PA ke tim V-Reinz Bali Queen diharapkan bisa lebih membuat tim ini makin eksis dan banyak pilihan berburu prestasi di balap dragbike. Sukses V-Reinz Bali Queen!. UnangDSC_3587 copy

Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*